Menu
Menu

Kord A Minor; Dobel Pedal; Bass 6 Senar; Lagu 3 Kord; Pola Drum 3/4; Hitam Putih Tuts Kibor; Gitar Hijau; Kord G7 | Budhi Setyawan.


Oleh: Budhi Setyawan |

Lahir di Purworejo, 9 Agustus 1969. Mengelola komunitas Forum Sastra Bekasi (FSB) dan Kelas Puisi Bekasi (KPB), serta tergabung dalam Komunitas Sastra Kemenkeu (KSK) dan Komunitas Sastra Setanggi. Saat ini tinggal di Bekasi, Jawa Barat. Akun Instagram: busetpurworejo.


Kord A Minor

seperti ketukan pelan pada pintu kamar
yang terus berulang tiap malam
barangkali awalan perkenalan
akan menjadi tabiat cuaca
entah berupa barisan melankolia
atau sekadar serakan lirih trauma

ada sekumpulan nada
terdengar makin dekat
dan mungkin menjerat

Tangerang Selatan, 2022

. Budhi Setyawan

Dobel Pedal

seperti gemuruh hujan di atas seng
mengalirkan ceracau
memuat pesan yang disamarkan
untuk mencari hening

seperti riuh suara demonstran
berteriak turunkan harga
di depan pintu pagar rezim
yang menutup telinga

Tangerang Selatan, 2022

. Budhi Setyawan

Bass 6 Senar

dialog berat seperti dalam seminar
pengentasan kemiskinan
selalu ada beban pertanyaan
apalagi yang mesti diimani
selain panjangnya tali rencana subsidi

seperti koda yang tak putus
berlanjut pada ngiang dan mimpi

Tangerang Selatan, 2022

. Budhi Setyawan

Lagu 3 Kord

ada tiga jalan bagi keyakinan
yang dipegang sebagai amanat
buat siasat penyerbuan mendadak
dari gerakan bawah tanah

lirik gelap dan rapat seperti perburuan
nama dalam kekangan bayang martir
di pusaran intrik sejarah

Tangerang Selatan, 2022

. Budhi Setyawan

Pola Drum 3/4

seperti menyeret sebagian riwayat diri
yang mestinya ditaruh
di sebuah ceruk waktu
karena lebam biru
bisa menjadi semacam paket
yang meminta dibuka
meski nama pengirim telah dilupakan
dan bukan bagian dari masa depan

Bekasi, 2022

. Budhi Setyawan

Hitam Putih Tuts Kibor

jemari tangan memanen gelisah
yang dikirimkan oleh napas urban
sketsa nasib dijadikan model
bagi pengejaran ke arena statistik

ada bilah-bilah yang lurus kaku
tempat berlatih melompati jarak
pacuan bagi kuda-kuda ilusi

Bekasi, 2022

. Budhi Setyawan

Gitar Hijau

siapa yang memetik oksigen
mestinya berterima kasih pada daun-daun
yang rajin menyanyi di pagi hari
karena tekanan keinginan mendistorsi irama
hingga perubahan iklim terburu masuk
menerobos hitungan yang direncanakan
oleh pengangsur mimpi yang telanjur insomnia

hutan-hutan adalah lirik lagu
yang masih mencari partitur

Bekasi, 2022

. Budhi Setyawan

Kord G7

tekanan di lajur satu lima enam
apakah seperti agenda negara maju
yang membikin simulasi dunia
isu-isu global dijejalkan ke perkampungan
kampanye situasi sedang transisi
menuju utopia
dengan irama mengapung
tak ada habis-habisnya
dan orang-orang dipuaskan mainan baru
hingga tak mengenal dirinya

Bekasi, 2022


Ilustrasi: Foto Kaka Ited, diolah dari sini.

Baca juga:
Puisi-Puisi Ricky Ulu – Perempuan Memilih Warna
Puisi-Puisi Mutia Sukma – Pasar Gede
Puisi-Puisi Wawan Kurniawan – Di Museum Kehilangan


1 thought on “Puisi-Puisi Budhi Setyawan – Dobel Pedal”

  1. Antin Sulistyo berkata:

    Puisi ternyata tidak linier dengan usia penyairnya. Puisi mas Buset malah tambah segar + unik serta banyak diksi yang khas milik anak muda. Like this ???

Komentar Anda?